Satlantas Polres Tulang Bawang Gelar Razia Gakkum di Pasar Unit 2

Sabtu, 14 Mar 2020 | 20:42:44 WIB, Dilihat 856 Kali

Oleh Redaksi Kompas Lampung

Share on Facebook Share on Twitter

Satlantas Polres Tulang Bawang Gelar Razia Gakkum di Pasar Unit 2

Baca Juga : Simpan Narkotika Di Dalam Topi Warga Menggala Ditangkap Polisi


Tulang Bawang, Kompas Lampung.Com- Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tulang Bawang menggelar razia penegakkan hukum (gakkum) terhadap pengendara yang melintas di wilayah hukumnya.

Kasat Lantas Iptu Ipran, SH mewakili Kapolres Tulang Bawang AKBP Andy Siswantoro, SIK mengatakan, razia tersebut dilaksanakan hari, sabtu (14/03/2020) pagi, di Jalan Lintas Timur (Jalintim), Pasar Unit 2, Kampung Dwi Warga Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang.

"Sebanyak 73 pelanggar yang berhasil kami tindak dengan menggunakan blanko tilang pada razia yang kami gelar tadi pagi di Jalintim, Pasar Unit 2," ujar Iptu Ipran.

Adapun rinciannya yaitu empat unit sepeda motor, 18 keping Surat Izin Mengemudi (SIM) dan 51 lembar Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).

Yang menjadi sasaran utama kami dalam pelaksanaan razia kali ini adalah kelengkapan surat-surat dan pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm.

Kasat Lantas menambahkan, kegiatan razia ini akan rutin dilaksanakan secara acak (random) di wilayah hukum Polres Tulang Bawang untuk menciptakan kamseltibcarlantas di Jalintim serta meningkatkan kesadaran pengendara tentang arti pentingnya keselamatan dan kelengkapan surat-surat kendaraan maupun administrasi saat berkendaraan.

"Mudah-mudah razia yang kami gelar bisa memberikan efek jera kepada para pelanggar dan dapat mencegah pelanggaran lalu lintas yang menyebabkan fatalitas laka lantas." tutup Kasat Lantas. (*)



Simpan Narkotika Di Dalam Topi  Warga Menggala Ditangkap Polisi
  • Simpan Narkotika Di Dalam Topi Warga Menggala Ditangkap Polisi

    Sabtu, | 17:32:07 | 671 Kali


  • 200 Lebih Masyarakat Tiyuh Sido Makrmur Antusias Mengikuti Pos Binaan Terpadu (Posbindu)
  • 200 Lebih Masyarakat Tiyuh Sido Makrmur Antusias Mengikuti Pos Binaan Terpadu (Posbindu)

    Sabtu, | 17:27:54 | 778 Kali


  • Di Sela-Sela Kegiatan Posyandu Dilakukan Penyuluhan Singkat Waspada Demam Berdarah
  • Di Sela-Sela Kegiatan Posyandu Dilakukan Penyuluhan Singkat Waspada Demam Berdarah

    Sabtu, | 09:57:48 | 790 Kali


  • Relawan TIK Tubaba Gelar Sosialiasasi Internet Sehat Untuk Anak-Anak
  • Relawan TIK Tubaba Gelar Sosialiasasi Internet Sehat Untuk Anak-Anak

    Sabtu, | 09:09:44 | 731 Kali


  • Polsek Rawa Jitu Selatan Tangkap Tiga Buruh Yang Sedang Asyik Pesta Narkotika
  • Polsek Rawa Jitu Selatan Tangkap Tiga Buruh Yang Sedang Asyik Pesta Narkotika

    Jumat, | 21:55:59 | 713 Kali